Minggu, 15 Desember 2013

Strategi Pribadi Sukses



THE ETHOS OF SAKURA ( Bacaan Strategik Pribadi Sukses ) IMAM ROBANDI
1.       Menyambut Kesuksesan
Manusia super adalah seorang bintang yang berusaha mengusung kesuksesan disetiap waktu. Memang menjadi manusia super adalah pilihan tetapi harus diingat bahwa sukses adalah hak setiap orang. Hidup adalah bukan untuk urusan kalah dan menang . hidup adalah untuk menjadi yang terbaik

2.       Berani Memulai
Orang sukses selalu cepat dalam memulai. Banyak orang gagal menggapai cita-cita karena tidak menyegerakan dalam memulai. Peluang  yang sangat indah didepan mata hilang begitu saja tanpa diawali dengan memulai secara rasional, yaitu terukur. Yang memulai memiliki kesempatan 95% berhasil, sedangkan yang tidak memulai hany memiliki peluang 5% keberhasilan.

3.       Nomor dua bukan pilihan
pesan dari Matsuatsu Oyama kepada muridnya “ kalau masih tersedia nomor satu maka jangan memilih untuk mengambil nomor dua“. Menjadi nomor satu tidaklah mudah, tetapi jangan bangga menjadi nomor dua. Banyak orang yang merasa tidak berbakat untuk menjadi nomor satu, bahkan bermimpi pun tidak berani. Jangan menjadi pecundang, yang hanya bias memulai setelah kita melihat kesuksesan orang lain, kenapa bukan kita yang didepan dan menjadi contoh untuk orang lain ?.

4.       Waktu dan target
Mengapa tidak berani membuat jadwal ? karena takut tidak dapat mencapai target disetiap titik. Takut membuat jadwal yang definitive sama dengan takut berhasil. Jadwal bukan ramalan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar